Setiap siswa mempunyai tipe/ cara belajar yang berbeda satu sama lain. Grafer, seorang ahli psikologi membagi tipe belajar siswa ke dalam tujuh tipe masing-masing:
1. Tipe Incremental, siswa tipe ini hanya mempunyai belajar selangkah demi
selangkah atau disebut juga " block builders"
2. Tipe Intuitive. Siswa tipe ini mampu belajar secara tidak berurutan. Ia tidak mampu menerima dan mensintesikan pelajaran dengan tepat, jenis ini termasuk jenis "Bright Learner" (siswa cerdas)
3. Tipe Sensory Specialist. Siswa tipe ini hanya mampu mempelajari sesuatu dengan menggunakan indera tertentu saja.
4. Tipe Sensory Generalist. Siswa tipe ini mampu belajar dengan berbagai media. Tipe ini sangat sensitif
5. Tipe emosional. Siswa tipe ini baru bisa belajar bila melalui perorangan (from face to face). Siswa semacam ini baik ditempatkan dalam kelompok, sebab yang bersangkutan suka berdiskusi.
6. Tipe Emotional Neutral Learning. Siswa tipe ini hanya dapat belajar dari kenyataan saja.
7. Tipe Elektrik. Siswa tipe ini dapat belajar dalam berbagai situasi.
Ahli psikologi lain menyusun pula tipe belajar dan cara menerima informasi seseorang dalam tipe-tipe:
1. Tipe Mendengarkan/Audio. Seorang siswa dapat menerima dengan baik setiap informasi dengan mendengarkan.
2. Tipe Penglihatan/Visual. Seorang siswa dapat menerima informasi dengan baik bila ia melihat langsung.
3. Tipe Merasakan/sentuhan. Seorang siswa dapat menyerap informasi dengan baik bila ia merasakan secara langsung.
4. Tipe Motorik. Seorang siswa akan menerima informasi dengan baik bila ia melakukan sendiri secara langsung.
Pada prinsipnya pembagian kedua tipe belajar siswa tidak berbeda. Pembagian tipe-tipe tersebut hanyalah untuk membedakan titik berat cara penerima siswa dalam menyerap informasi. Pada kenyataannya tidak terdapat seorang siswa yang mempunyai satu tipe saja. Setiap Siswa mempunyai tipe belajar campuran dari ketujuh atau keempat tipe tersebut.
Sumber: TEKNIK BELAJAR MENGAJAR DALAM CBSA ---> Drs. Sriyono, dkk
Sebuah blog yang berisikan catatan-catatan sederhana, dari yang penting sampe gak penting, dari Copas sampe bikin sendiri,dari yang berisi sampe yang spam.
Sudah Baca kah
Selasa, 26 Januari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Kalo udah baca, komentar untuk perbaikan tulisan